Kamis, 12 Maret 2015
Khasiat Utama tanaman Nanas bagi kesehatan
Nanas | Ananas comosus
Bedasarkan penelitian nanas matang yang dibuat di Amerika Tengah, diketahui bahwa dalam 100 gram nanas mengandung air 81,3-91,2 gram, ekstrak eter 0,03-0,29 gram, serat kasar 0,3-0,6 gram, nitrogen 0,038-0,098 gram, abu 0,21-0,49 gram, kalsium 6,2-37,2 mg, fosfor 6,6-11,9 mg, besi 0,27-1,05 mg, karoten 0,003-0,055 mg, B1 0,048-0,138 mg, riboflavin 0,011-0,04 mg, niacin 0,13-0,267 mg, dan vitamin C 27,0-165,2 mg. Kandungan lainnya yaitu mangan, vitamin C, dan vitamin B1
Nanas diketahui mengandung enzim proteolitik bromelain yang dapat menguraikan protein, oleh karenanya jus nanas dapat digunakan untuk melunakan daging. Enzim ini berbahaya bagi orang yang menderita sindrom Elhlers-Danlos, hemofili, penyakit ginjal, serta penyakit hati, karena mengurangi waktu koagulasi darah. Namun dalam terapi, enzim ini digunakan sebagai obat antiinflamasi pascabedah, obat lebab temburan, dll. Manfaat lainnya adalah bagi penderita gangguan usus dan sebagai analgesik serta dapat merangsang kelahiran bayi.
Nanas juga berkhasiat sebagai peluruh urin, obat kumur, dan anti mabuk laut. Jus nanas yang diminum bersama madu selama 3 hari berturut-turut diketahui dapat menyembuhkan penyakit cacingan dan kencing bernanah.
Daging buah muda bersifat toksik dapat digunakan untuk aborsi, sedangkan nanas yang belum matang tidak baik dikonsumsi karena beracun dan dapat menyebabkan muntah.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar